Raimundus Nggajo bersama Pangdam Udayana Bali dan Dandrem Wirasakti Kupang, Minggu (9/6) |
KANAWAADVANCE.COM -- Penjabat Bupati Nagekeo Raimundus Nggajo,S.T., M.Si terus bekerja untuk tanah kelahirannya tercinta demi mewujudkan mimpi besar masyarakat Nagekeo terutama generasi muda.
Pasalnya, sehari setelah acara seremonial penyerahan tanah kantor DPRD Nagekeo dari pemilik dan perwakilan suku Lape yg sudah lama menjadi polemik terhitung sejak tahun 2007 atau kurang lebih 17 tahun, Raimundus bertemu dengan Pangdam Udayana Bali dan Dandrem Wirasakti Kupang di lahan Transat Mbay Nagekeo, Minggu 9 Juni 2024.
Baca juga: Longsor di Ende Tewaskan Orangtua dan 2 Adik, Agusti Jerry Ratu Kini Hidup Sebatang Kara
Raimundus lewat pesan WhatsApp-nya di sebuah group, menginformasikan bahwa pertemuan tersebut membahas soal rencana pembangunan bandara dan batalyon.
"Membahas rencana pembanguanan Bandara dan Batalyon bersama PANGDAM UDAYANA BALI dan DANDREM WIRASAKTI KUPANG di lahan Transat Mbay Nagekeo, Minggu 9 Juni 2024," tulisnya.
Selain itu, Pj. Bupati Nagekeo juga sedang berjuang menyelesaikan persoalan jaringan di 7 lokasi.
Raimundus meminta doa agar bisa terselesaikan dalam tahun ini, karena sudah disurvey oleh tim.
"7 lokasi ini kemarin sudah di survey oleh tim Mitratel jkt dan info yg kami terima di tahun ini akan dibangun. Kita doakan semoga permasalahan sinyal di 7 lokasi tsb segera bisa teratasi. Tks banyak," tulis putra Keo Tengah itu.
Candidat Doktoral IPB Bogor tersebut punya komitmen yang tinggi dalam membangun tanah kelahirannya.
Ditunjuk sebagai Pj. Bupati Nagekeo di bulan Desember tahun 2023, Raimundus langsung gerak cepat membenah Nagekeo.
Dari persoalan administrasi sampai ke hal teknis dan terbukti persoalan di Nagekeo sudah mulai terurai satu per satu.
Pada pertengahan bulan Mei, alumnus IPB itu melakukan mutasi dan melantik beberapa kepala dinas.
Banyak yang menganggap bahwa ini adalah bagian dari cara menyingkirkan tetapi menurutnya mutasi merupakan bagian pembenahan dan pemantapan organisasi.
"Mutasi kali ini merupakan bagian dari pembenahan dan pemantapan organisasi dalam rangka meningkatkan kinerja penyelenggaraan tugas dan pelayanan publik agar tetap berjalan, terutama dalam kaitannya dengan kegiatan prioritas Pembangunan Kabupaten Nagekeo di masa transisi ini,"ungkap alumnus Pascasarjana Institut Pertanian Bogor itu pada saat pelantikan 4 pejabat (20/05/2024) yang lalu.
Raimundus selalu menekankan kepada semua pejabat di lingkup kabupaten Nagekeo, agar bekerja menggunakan hati untuk kesejahteraan masyarakat.
"Mari kita bekerja dengan hati untuk kesejahteraan masyarakat kita. Kasihan mereka sudah susah, kita jangan bikin mereka susah lagi. Mari kita sama-sama bekerja untuk tanah kita agar keluarga kita di Nagekeo ini hidup lebih baik," tekan Raimundus.
Baca juga: Temukan Fakta Baru Kematian Satu Keluarga Akibat Longsor di Ende NTT
Pernyataan tersebut merupakan sebuah komitmen dan sikap konsistensi, sikap tidak neko-neko seorang Raimundus Nggajo atas sebuah pernyataan awal setelah ditunjuk menjadi Pj. Bupati Nagekeo.
"Mai kita wado (mari kita pulang) bangun kampung, kita bangun nua oda (kampung halaman) kita, tau pawe (buat baik) seperti daerah lain sebagai bukti cinta kita anak-anak rantau untuk kelurga besar kita yang jaga nua oda (kampung halaman). Mohon dukungan dan arahan dari keluarga besar ku di Jakarta…semoga amanah. Mari kita sama-sama, too jogho wangga sama tau pawe nua oda (bahu membahu membangun kampung halaman) kita semua sehat selalu," tulis Raimundus, di WAG Komunitas Nagekeo Jakarta, Kamis (21/11/2023), setelah ditunjuk oleh mendagri menjadi Pj. Bupati Nagekeo, dikutip dari indonesiasatu.co.
Selain punya komitmen dan konsistensi yang tinggi, Alumnus Universitas Sahid Jakarta ini, dalam sebuah obrolan santai mengatakan bahwa selalu mengingat pesan ibundanya dalam setiap melangkah.
"Koo ata, mbeo koo ata (milik orang punya, harus tahu itu orang punya)," kata Raimundus mengenang pesan ibundnya.
Baca juga: Serahkan Lahan ke Pemkab Nagekeo, Remi Konradus: 18 Tahun Kami Ingin Dilenyapkan
Pesan itu menjadi pegangan dan prinsip dalam hidupnya. Tidak heran jika Raimundus menduduki posisi-posisi strategis di Kementrian Bidang Maritim dan Investasi RI.
Di kutip dari media indonesiasatu.co, ini tugas yang di emban Raimundus Nggajo:
Pengalaman Jabatan
- Sekretaris Deputi Bidang Koordinasi Kedaulatan Maritim dan Energi |Juli 2023 - sekarang, Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi RI
- Plt. Sekretaris Deputi Bidang Koordinasi Sumber Daya Maritim | 2022 – Juli 2023, Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi RI
- Koord. Substantif ADUM (Analis Madya Pengelolaan APBN) | 2022 – sekarang, Sekretariat Deputi Bidang Koordinasi Sumber Daya Maritim, Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi RI
- Kepala Bagian Administrasi Umum | 2019 – 2021, Sekretariat Deputi Bidang Koordinasi Sumber Daya Maritim, Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi RI
- Kepala Bagian Tata Usaha | 2017 – 2019, Sekretariat Deputi Bidang Koordinasi Sumber Daya Maritim, Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman RI
- Kepala Sub Bagian Tata Usaha | 2015 – 2017, Sekretariat Deputi Bidang Koordinasi Sumber Daya Maritim, Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman RI
- Kepala Sub Seksi Pengendalian dan Pengawasan | 2015 – 2017, Balai Kawasan Konservasi Peairan Nasional (BKKPN) Kupang, Ditjen KP3K, KKP RI
Tugas Tambahan
2023 - sekarang : Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Program Khusus AIS FORUM, Pada Deputi Bidang Koordinasi Kecddaulatan Maritim Energi, Kemenko Marves
2020 - Sekarang : Pejabat Pembuat Komitmen (PPK), Pada Deputi Bidang Koordinasi Sumber Daya Maritim, Kemenko Marves
2019 - 2020 : Pejabat Pembuat Komitmen (PPK), Pada Deputi Bidang Koordinasi SDM, IPTEK dan Budaya Maritim
2015 - 2019 : Pejabat Pengadaan Barang dan Jasa, pada Deputi Bidang Koordinasi SDM, IPTEK dan Budaya Maritim
2016 - 2017 : Ketua Panitia Pengadaan Barang dan Jasa pada Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman
2013 - 2014 : Pejabat Pembuat Komitmen (PPK), Pada Balai Konservasi Perairan Nasional (BKKPN) Kupang, Dirjen KP3K, KKP
2017 : Sekretaris Panitia Pengadaan Barang/Jasa Program MCRMP pada Dirjen KP3K, KKP.
Semoga dengan kemampuan birokrasi yang sangat memadai, di waktu yang tersisa ini Raimundus Nggajo, bisa berbuat banyak untuk hal-hal fundamental bagi masyarakat Nagekeo*