Erwin Togo. |
KANAWA ADVANCE -- Legenda hidup sepakbola Kabupaten Nagekeo, NTT, Edward Y. Togo alias Erwin Togo resmi bergabung ke tim pelatih klub Liga 1, Rans Nusantara FC.
Erwin Togo yang merupakan mantan pemain Persena Nagekeo tersebut memilih bergabung ke klub milik artis Raffi Ahmad guna mengembangkan karir kepelatihannya.
Di Rans Nusantara FC, Erwin Togo akan didapuk sebagai tim pelatih untuk Rans Nusantara di Elit Pro Academy Liga 1 U-20.
Menurut informasi yang dipublikasi akun Facebook INFO Persena, mantan pelatih Persena Nagekeo dan Perse Ende tersebut akan mengasah karir kepelatihannya selama satu tahun, mulai 10 Agustus 2023 sampai dengan bulan Maret 2023.
Erwin mengatakan dia masih perlu banyak belajar untuk menjadi pelatih berkualitas di masa depan, terutama dalam membangun dunia sepakbola di Nagekeo.
"Saya masih perlu banyak belajar," katanya.
Riwayat Karir Sepakbola
Erwin Togo dikenal sebagai jenderal lapangan tengah Persena Nagekeo.
Pria kelahiran Mauponggo, 4 Februari 1982 ini memulai karir sepakbolanya di klub Jawa Timur, Persibo Probolinggo (2004).
Kemudian, dia melanjutkan karirnya ke Persiram Raja Ampat (2006-2007) sebelum mendarat di Pelita KS (2008).
Setahun di sana, Erwin kemudian setahun merumput bersama Persipur Purwodadi (2009-2010) sebelum pulang kampung dan bermain untuk Persena Nagekeo (2011).
Setahun berikutnya, Erwin langsung mengincar kursi pelatih Persena Nagekeo (2012-2014) kemudian hengkang ke Manggarai Barat untuk melatih Persamba.
Setelah setahun di sana, dia kembali mengasuh anak-anak Persena Nagekeo (2016-2017) sebelum kembali dipanggil untuk mengampu Persamba (2018-2020).
Terakhir, pria berbadan gempal tersebut melatih Perse Ende (2021).
Prestasi Kepelatihan
- 2012: Juara 2 Piala Gubernur NTT
- 2015: Juara III ETMC
- 2016: 8 Besar ETMC
- 2020: Juara II ETMC
Lisensi Kepelatihan
- 2011: Lisensi D Nasional
- 2012: Lisensi C Nasional
- 2019: Lisensi C AFC
- 2021: Lisensi B AFC